Sunday, April 27, 2025

Akhirnya Naik Eksekutif KA Parahyangan Menuju Jakarta


Kereta Makan KA Parahyangan di Stasiun Gambir


Moin! Akhirnya aku bisa nulis lagi lanjutan dari pekan lalu. Yap! Aku bakalan cerita lagi tentang pengalaman naik KA Parahyangan.

Selalu seru kalau bahas cerita perjalanan liburan bareng keluarga. Kapan lagi ada drama bawa rombongan. Pastilah saat liburan keluarga!

Berbekal tiket Rp 195ribu , pak suami akhirnya ajak kami sekeluarga berjalan-jalan dari Bandung menuju Jakarta. Tidak main-main, kali ini beliau mengajak kami punya pengalaman naik kelas Eksekutif. 


KELAS EKSEKUTIF KA PARAHYANGAN





Tidak jauh berbeda dengan perjalanan kereta KA Parahyangan lainnya dari arah Bandung. Kereta yang kami tumpangi memiliki waktu tempuh 3 jam 5-10 menit sampai di Kota Jakarta.


Tapi bedanya, pengalaman eksekutifnya itu lho! Haha maklum selama ini kereta jarak jauhnya selalu Ekonomi Premium sudah paling TOP!


Apalagi semenjak sudah berbuntut dua, aku dan suami selalu mencari harga yang ekonomis. Maka dari itu, sebuah pencapaian besar untuk kami bisa mengajak anak-anak naik kelas Eksekutif dalam liburan.

No comments:

Post a Comment

Secarik Kisah Makan Siang di Kebon Jati